Minggu, 29 Juni 2008

PENJUAL IKAN - PENJALA MANUSIA



Hidupku tidak akan jauh-jauh dari ikan. Aku mulai menjual ikan. Sejak kecil aku suka memelihara ikan, membuat kolam, memandangi air. Mimpi-mimpiku tidak jauh dari kolam, air, ikan dan kondisi ketiganya akan menggambarkan situasi emosional psikis diriku. Bila aku sedang tidak seimbang secara psikologis maka akan muncul mimpi kolam dengan ikan terlalu banyak dan air terlalu sedikit atau kondisi lain yang tidak seimbang. Bila kondisi psikis sedang normal maka akan muncul kolam dengan air yang jernih dan cukup dengan ikan yang sehat dan pas dengan kondisi kolam. Bila sedang ada godaan berat maka akan muncul ular yang akan masuk kolam dan ingin aku tangkap.

Itu tentang kolam dan mimpi. Bagaimana dengan jualan ikan? Mulai bulan Maret 2008 aku merintis bisnis jual ikan di sekitar rumah. Mula-mula menyiapkan kolam penampungan, lalu mencobanya dengan lele, sekarang sudah dengan kakap. Belum banyak menjual tapi targetku banyak. Aku ingin melayani kebutuhan masyarakat akan lauk ini. Begitulah... ikan yang dulu bagian dari hoby kuharap bisa menjadi sarana bagiku untuk memuji, menghormati dan mengabdi Allah... AMDG. Ini kaitannya dengan penjala manusia. Aku dipanggil untuk membantu semakin banyak orang mendalami spiritualitas Ignasian dan untuk itu aku harus bisa menghidupi diri sendiri dan keluarga. So, kalau secara ekonomi aku tidak cukup maka aku tidak akan dapat melayani lebih baik. Maka aku membangun bisnis ini.

Aku senang sekali sekarang setelah keluar dari pekerjaan yang dulu dan berdiri sendiri, membangun bisnis bersama adikku sendiri dan bekerja sama dengan mereka-mereka yang sudah lama bergelut dengan dunia perikanan.
Utiman.

1 komentar:

dinda mengatakan...

Weh... ternyata kita sama ya...

Dari kecil aku juga selalu mimpi tentang ikan ato air... sampai ibuku bilang kamu ni aneh mimpi kok selalu ikan n berenang.. Cuma yang tak inget kalo aku jaring ikan besar, pasti ada rejeki besar di keluarga aku, klo ikan sakit ato anak - anak kecemplung kolam.. pasti mereka sakit... nek pas gitu aku langsung siap-siap beli stimuno.
Nek ada godaan aku merasa ada ombak gede yang datang dan aku harus berenang melewatinya... abis bangun rasane pasti capek banget....

Yang paling aku sebel mimpi dikasih telur...... wah itu langsung bikin aku stress dah