Minggu, 21 Desember 2008

Another Sign

Aku tak punya cukup alasan untuk menghindari tugas ikut terlibat langsung dalam mendirikan SMK Grafika Ignasius Slamet Riyadi. Dilihat dari sudut pandang pembangunan bisnis pribadi, ini berarti aku mundur beberapa langkah. Aku harus 'bekerja' lagi dengan batasan-batasan waktu dan dihargai karena memberikan waktu itu. Tapi kalau dilihat dengan kacamata panggilan hidupku, ini sesuatu yang tak mungkin aku melarikan diri. Aku sudah dipersiapkan sekian lama untuk tugas-tugas macam ini. Mendirikan unit produksi percetakan di Solo bukan hal mudah tapi juga bukan sesuatu yang mustahil. Aku bagian dari Yayasan dan Yayasan memintaku untuk menangani unit ini, maka aku tidak akan lari dari tugas ini. Ini tanda lain dari bagaimana Allah tetap akan terus mengejarku sampai mana pun dan kapanpun. So, aku terima ini atas nama AMDG.

1 komentar:

V. Surawan Ds. mengatakan...

Saya terharu sekaligus bersyukur, bahwa Pak Nandar sudah merasa sekaligus mengakui tak dapat mengelak atau menolak, tugas di SMK Grafika Ignatius Slamet Riyadi. Agaknya ini memang kehendak Allah. Maka saya percaya bahwa SMK ini akan sangat terkendali dengan person sekaliber Pak Nandar. Saya tahu tugas ini amat sangat berat, tetapi semangat Ignasian yang dimiliki Pak Nandar cukup sebagai bekal untuk menapakkan kaki, mengayunkan langkah ke depan dengan penuh semangat dan gairah. Regenerasi sudah dimulai dengan hangat. Harapan saya Pak Nandar mampu membawa SMK ini sesuai dengan visi dan misi yang diembannya. Tak lupa doa saya untuk Pak nandar dan keluarga, semoga senantiasa diberkati Tuhan. Amin. Salam dalam Kristus.
V. Surawan Dibyosudarmo